Lemon dan Manfaatnya
Sekarang ini masyarakat telah membuka
mata tentang pentingnya tubuh sehat. Maka dari itu banyak sekali masyarakat
kita telah menjalani pola hidup sehat apalagi di masa sekarang ini ketika masa
pandemic virus corona. Salah satunya adalah dengan meminum minuman yang berasal
dari lemon. apa itu lemon?lemon atau Jeruk lemon (Citrus limon)
merupakan salah satu buah dari jenis jeruk yang memiliki warna kuning cerah dan
rasa masam. Buah jeruk lemon kaya akan kandungan nutrisi yang bermanfaat diantaranya
yaitu vitamin C, asam sitrat, kalsium, asam folat, vitamin B5, B3, B1, B2, zat
besi, magnesium, fosfor, potassium, kalium dan nutrisi yang baik bagi
kesehatan dan kecantikan tubuh serta kandungan rendah kalori sehingga dapat
membantu proses diet, serta zat antioksidan.
Dikerenakan banyaknya kandungan dalam lemon,beberapa manfaat yang bisa kita ambil dari lemon ini. Berikut adalah manfaat dari lemon
Menyehatkan Jantung
flavonoid, vitamin C, dan pektin merupakan senyawa dalam kulit
lemon yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung. D-limonene dalam kulit
jeruk telah diteliti mampu menurunkan gula darah, trigliserida, dan kadar
kolesterol LDL (buruk), sekaligus meningkatkan kolesterol HDL (baik). Pektin
dalam kulit lemon juga dapat mengurangi kadar kolesterol dengan meningkatkan
ekskresi asam empedu. Tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan obesitas
adalah faktor risiko penyakit jantung. Kulit lemon mampu mencegah kenaikan
kolesterol, tekanan darah, dan mengurangi risiko obesitas.
Komentar
Posting Komentar